Ge Pamungkas Berbagi Kiat Sebelum Membeli Apartemen
TABLOIDBINTANG.COM - Ge Pamungkas berprinsip selagi masih muda dan kuat, segera saja beli hunian. Berkaca dari pengalaman, membeli apartemen tidak sesederhana yang dibayangkan. Sebelum membuat pilihan, Ge bertanya ke sahabat-sahabatnya yang lebih dulu tinggal di apartemen.
“Kalau ingin tinggal di apartemen yang sama dengan sahabat, tanyakan bagaimana kesannya selama tinggal di situ. Bagaimana sistem keamanannya dan lengkapkah fasilitas yang disediakan, termasuk urusan surat menyurat ribet, enggak? Berikutnya, lakukan riset kecil-kecilan dengan membaca sejumlah resensi soal apartemen yang bersangkutan di jagat maya,” imbuhnya.
Bagi Anda yang berencana membeli apartemen seken, cek sejarah apartemen itu. Sebelum jatuh ke tangan Anda, telusuri dulu hunian itu difungsikan buat apa atau pernah mengalami kejadian apa saja.
Jangan terbuai luas dan furnitur. Cek juga saluran air, pipa gas, atap, hingga laci meja dan lemari. Yang tidak kalah penting, sebelum membeli hunian, diskusikan dengan orang tua dan pacar.
"Cermati alasan kenapa mereka setuju atau tidak setuju dengan keputusan Anda membeli apartemen. Pendapat pacar sangat penting apalagi jika Anda sudah sangat serius menjalani hubungan dengannya. Artinya, dialah yang (kemungkinan besar) akan menjadi teman hidup Anda di apartemen itu,” Ge mengakhiri perbincangan.
(wyn / gur)